Materi Tambahan - Pelajaran Kelima

Materi Tambahan - Pelajaran Kelima


  1. KATA GANTI ORANG (ISMUD-DHAMAAIR)

Kata ganti orang pertama tunggal yaitu saya dan orang pertama jamak yaitu kita/kami, dalam bahasa Arab dinamakan Mutakallim (مُتَكَلِّم). Dinamakan orang pertama karena ia yang berbicara. Orang kedua yaitu orang yang diajak berbicara, dalam bahasa Arab dinamakan Mukhaathab (مُخَاطَب) yaitu kamu laki-laki dan perempuan beserta kelompoknya. Sedangkan orang ketiga yaitu orang yang dibicarakan atau orang yang tidak berada di tempat terjadinya pembicaraan, dalam bahasa Arab dinamakan Ghaaib (غَائِب) yaitu Dia laki-laki dan perempuan beserta kawan-kawannya.

Di bawah ini, kata ganti orang dalam bahasa Arab beserta contoh penggunaannya jika bergandengan dengan isim yang menunjukkan atas arti kepunyaan. Misalnya kata buku yang digabungkan dengan kata ganti orang yaitu kamu akan berarti bukumu, dan seteusnya. Dan cara penggabungannya terletak pada akhir Isim seperti yang terdapat dan bergaris bawahi pada contoh-contoh berikut :

مَعْنَى
Arti
إتِّصَالُهَا بِالإِسْم
Jika bergandengan dengan Isim
ضَمَائِر
Kata ganti orang
Dia (1 orang laki-laki)
كِتَابُهُ
Kitaabuhu
هُوَ
Huwa
Dia/Mereka (2 orang laki-laki)
كِتَابُهُمَا
Kitaabuhumaa
هُمَا
Humaa
Dia/Mereka (banyak laki-laki)
كِتَابُهُمْ
Kitaabuhum
هُمْ
Hum
Dia (1 orang perempuan)
كِتَابُهَا
Kitaabuhaa
هِيَ
Hiya
Dia/Mereka (2 orang perempuan)
كِتَابُهُمَا
Kitaabuhumaa
هُمَا
Humaa
Dia/Mereka (banyak perempuan)
كِتَابُهُنَّ
Kitaabuhunna
هُنَّ
Hunna
Kamu (1 orang laki-laki)
كِتَابُكَ
Kitaabuki
أَنْتَ
Anta
Kamu/Kalian (2 orang laki-laki)
كِتَابُكُمَا
Kitaabukumaa
أَنْتُمَا
Antumaa
Kamu/Kalian (banyak laki-laki)
كِتَابُكُمْ
Kitaabukum
أَنْتُمْ
Antum
Kamu (1 orang perempuan)
كِتَابُكِ
Kitaabuki
أَنْتِ
Anti
Kamu/Kalian (2 orang perempuan)
كِتَابُكُمَا
Kitaabukumaa
أَنْتُمَا
Antumaa
Kamu/Kalian (banyak perempuan)
كِتَابُكُنَّ
Kitaabukunna
أَنْتُنَّ
Antunna
Saya/Aku
كِتَابِيْ
Kitaabiiy
أَنَا
Anaa
Kita/Kami
كِتَابُنَا
Kitaabunaa
نَحْنُ
Nahnu


  1. KATA KETERANGAN DAN JARR (DHZARF WAL JARR)

Perhatikanlah contoh-conoh di bawah ini :

Murid-murid di / di dalam kelas
اَلتَّلاَ مِيْذُ فِي الْفَصْلِ
Dia datang dari pasar
هُوَ قَادِمٌ مِنَ السُّوْق
Tas itu di atas meja
اَلْمِحْفَظَةُ عَلىَ الْمَكْتَبِ
Buah itu di atas pohon
اَلثَّمْرَةُ فَوْقَ الشَّجَرَةِ
Anak itu ngumpat di bawah kolong tempat tidur
يَخْتَبِئُ الْوَلَدُ تَحْتَ السَّرِيْرِ
Siswa itu berdiri di depan pintu
وَقَفَ الطَّالِبُ أَمَامَ الْبَابِ
Khalid duduk di belakang sekolah
يَجْلِسُ خَالِدٌ خَلْفَ الْمَدْرَسَةِ
Saya telah mengetahui apa di belakang / di balik kejadian ini
عَلِمْتُ مَا وَرَاءَ الْحَدْ ْثَة
Saya tinggal di samping mesjid
أَسْكُنُ بِجَوَارِ الْمَسْجِدِ
Sapu itu di samping rumah
 المِكْنَسَةُ جَانِبَ الْبَيْتِ

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama